Bertempat diruang Media Center Pengadilan Negeri Lumajang dilaksanakan penandatanganan MoU antara Pengadilan Negeri Lumajang Kelas IB dengan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Cabang Lumajang;
Dalam pelaksanaan penandatanganan MoU antara Pengadilan Negeri Lumajang Kelas IB dengan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Cabang Lumajang dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Lumajang Kelas IB Ibu Redite Ika Septina, S.H., M.H., yang dihadiri oleh Pimpinan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Cabang Lumajang Bapak Ahmad Awaludin yang disaksikan oleh Para Hakim, Panitera, Sekretaris, Para Panitera Muda pada Pengadilan Negeri Lumajang serta para tamu undangan dari PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Cabang Lumajang;
Tujuan dilakukan Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) ini untuk pembayaran Biaya Perkara. Diharapkan dengan adanya kerjasama ini, dapat mempercepat dan memaksimalkan pelayanan kepada para pencari keadilan, meminimalisir pungli serta mempercepat pelaporan data ke Mahkamah Agung oleh petugas.